NBRS Corp
Strategi Jualan Live Streaming Ramai Pembeli
Yuk masuk ke akun kamu untuk menonton konten ini

Masuk
20 Desember 2022 • Dilihat 2164 kali

Strategi Jualan Live Streaming Ramai Pembeli

Ulfah Khairunnisa

NBRS Corp - Algoritma TikTok adalah sebuah sistem yang dibuat dan dirancang untuk merekomendasikan pengguna agar konten yang dibuat masuk dan muncul di halaman beranda Anda atau For You Page (FYP). Uniknya video FYP yang akan dimunculkan oleh TikTok tidak akan sama antar satu pengguna dengan pengguna lain dan akan berubah sesuai dengan preferensi dan aktivitas Anda.

 

Ada beberapa faktor yang memengaruhi cara algoritma TikTok menyajikan konten kepada pengguna. Algortima ini dibuat berdasarkan beberapa faktor dimulai dari ketertarikan Anda saat menggunakan TikTok pertama kali sehingga kedepannya algoritma ini bisa menyesuaikan dan membuat indikasi mengenai hal yang Anda sukai atau tidak. Simak beberapa faktor yang mempengaruhi algoritma TikTok bekerja di tahun 2022.

 

5 Cara Algoritma TikTok Bekerja

 

1. Aktivitas Pengguna

 

Semakin banyak pengguna yang terikat dengan video TikTok Anda maka, akan semakin menarik perhatian banyak orang dengan aktivitas yang mencakup likes, comment, share, dan pengulangan pemutaran video.  

 

2. Informasi Video

 

Faktor interaksi pengguna dengan pengguna lain akan dikategorikan oleh TikTok sesuai dengan keterkaitan atau minat pengguna. Jadi materi video sangat menentukan potensi fyp suatu video. Diantara yang menjadi subjek penting di TikTok yakni caption keyword, sound yang digunakan, hashtags, dan efek.

 

3. Bahasa dan Lokasi

 

Algoritma Tiktok akan mengidentifikasi pengaturan yang di atur oleh pengguna termasuk Bahasa dan lokasi yang dipilih, sehingga TikTok bisa memunculkan video yang mungkin akan dipahami oleh pengunanya, termasuk lokasi posting video, preferensi bahasa dan tipe HP yang Anda gunakan.

 

4. Audio

 

Ketika video yang akan Anda unggah menggunakan lagu/sound yang sedang trending, algoritma TikTok akan menggunakannya untuk mengategorikan konten Anda dan menyajikannya ke audiens yang relevan.

 

5. Hastag dan caption

 

Seperti social media lainnya, penggunaan Hastag di TikTok bisa membantu mengkategorikan konten dan mempermudah pengguna TikTok untuk mencari konten yang diinginkan.

 

Hastag yang digunakan harus sesuai dan dipilih agar menjadi kata kunci dalam konten tersebut. Selain itu, Anda juga bisa menganalisis hashtag apa yang sedang trending dan buat konten yang sesuai guna meningkatkan engangement bisnis Anda.

 

Tambahkan caption yang singkat padat dan jelas namun bisa menarik perhatian konsumen, TikTok hanya menampilkan sedikit ruang untuk caption sehingga pastikan caption Anda tidak menutup konten yang sudah dibuat.

Komentar (0)
Untuk berkomentar, harap Masuk atau Registrasi terlebih dahulu